Masa Depan Cavani di Manchester United Belum Pasti

HINGGA saat ini belum ada keputusan dari pihak manajemen Manchester United terhadap masa bakti Edinson Cavani.

Kelanjutan masa depan Cavani di MU menjadi tanda tanya, setelah ada kabar Cavani ingin pulang ke Amerika Selatan.

Cavani sepertinya ingin melanjutkan karir di klub Argentina Boca Juniors. Manajer MU Ole Gunnar Solskjær mengatakan, MU belum mengambil keputusan mengenai Cavani.

Namun Solkjaer puas dengan penampilan Cavani selama bermain di Manchester United sejauh ini.(*)

Tinggalkan Balasan