Federico Chiesa Resmi Bergabung dengan Juventus, Dua Musim 10 Juta Euro 

USAI sudah proses perburuan Juventus untuk mendapatkan Federico Chiesa dari Fiorentina. Pemain 22 tahun itu resmi bergabung dengan Bianconeri. Kabar ini diumumkan situs resmi Juventus.

Putra legenda Parma, Enrico Chiesa itu akan dipinjam terlebih dahulu selama dua musim dengan biaya 10 juta euro dengan kewajiban dipermanenkan. Juventus juga mengumumkan bahwa, setelahnya akan menebus Chiesa dengan harga 40 juta euro yang akan dilunasi selama tiga musim.

Selain itu ada tambahan biaya yang akan dibayarkan ke Fiorentina dengan jumlah bisa mencapai 10 juta euro, jika sejumlah syarat terpenuhi di masa depan.(*)

Tinggalkan Balasan