HARAPAN Barcelona untuk bisa mendaratkan Depay pada bursa musim panas 2021 akan berjalan mulus. Pakar transfer, Pebrizio Romano memberikan bocoran mengenai kelanjutan negosiasi Memphis Depay bersama Barcelona.
Romano menjelaskan, Depay telah memutuskan untuk menerima pinangan dari Barcelona.
“Memphis Depay telah memutuskan untuk bergabung dengan Barcelona. Kubu pemain optimis dan pengacara sedang memeriksa kontrak untuk menyelesaikan kesepakatan dalam beberapa hari ke depan,” tertulis diakun Twitternya.(*)